Kegiatan Rutin, Puskesmas Tanah Merah Laksanakan Kelas Ibu Hamil

Foto bersama setelah pelaksanaan Kelas Ibu Hamil di Posyandu Mawar, Puskesmas Tanah Merah, Sabtu (20/5/23). (sumber foto: Dok. Puskesmas Tanah Merah)

 

SIBERONE.COM - Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Tanah Merah melaksanakan Kelas Ibu Hamil di Posyandu Mawar, Sabtu (20/05/2023).

Kegiatan ini dilaksanakan setiap 3 bulan sekali dengan memberikan Komunikasi, Informasi dan Edukasi (KIE) tentang bahaya-bahaya kehamilan dan persalinan serta meningkatkan pengetahuan dan mengubah perilaku ibu dalam mendukung program penanggulangan stunting di Indonesia.

Kepala Puskesmas Tanah Merah, Hj. Petty Rismawati.S.Tr. Keb.MKM mengungkapkan  diadakannya kelas ibu hamil ini ditujukan dapat meningkatkan pengetahuan kesehatan ibu hamil tentang kehamilan, persalinan, nifas, dan perawatan bayi baru lahir (BBL).

"Tujuan dilaksanakan kegiatan kelas ibu hamil yang rutin dilaksanakan per Tri Wulan ini agar dapat meningkatkan pengetahuan dan merubah sikap serta pengetahuan ibu tentang kehamilan, persalinan, KB dan perawatan nifas," ucap Petty.

Dari pengetahuan yang didapat peserta, pada umumnya akan dapat pengetahuan untuk pencegahan penyakit komplikasi pada kehamilan. Selain itu pada kegiatan ini juga dilakukan senam ibu hamil.

"Kedepannya kami berharap Bumil (Ibu Hamil) rutin melakukan pemeriksaan kehamilan minimal 6 kali ada kontak sama nakes (Tenaga Kesehatan), Persalinan dilakukan di faskes (Faskes) tersedia seperti Puskesmas, Klinik atau Rumah Sakit. Intinya semoga ibu dan bayi lahir dalam keadaan selamat dan sehat," pungkasnya.

Hadir dalam kesempatan tersebut Kepala Desa (Kades) Tanah Merah, Babinkamtibmas Tanah Merah serta 10 orang ibu hamil.

 

Nia Nismaini


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar