Wujud Kepedulian, Dandim 0314/Inhil Serahkan Kunci Bedah Rumah ke Ibu Jasma Warga Tanjung Siantar

Dokumentasi Pendim kodim 0314/Inhil

SIBERONE.COM — Komandan Kodim 0314/Inhil Letkol Arh M Nahruddin Roshid,S.E,M.Tr(Han) menyerahkan secara simbolis kunci Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) kepada ibu Jasma ( janda 70), salah satu warga di Didesa Tanjung Siantar,  kecamatan Batang Tuaka, kabupaten Indragiri Hilir (Inhil),Rabu (20/07/2022) pagi.

Dandim Letkol Arh M Nahruddin Roshid mengatakan Rumah yang dibedah adalah milik Jasma seorang janda yang berusia 70 tahun, yang beralamat di RT 01 RW 01 Dusun satu yang dulunya tinggal dirumah seadanya dan keadaan ekonomi yang serba kekurangan melalui babinsa bisa terlaksana Program bedah Rumah Tidak Layak Huni( RTLH) yang di gagas oleh Kodim 0314/Inhil dan Baznas kabupaten Indragiri Hilir.

Dandim 0314/Inhil Letkol Arh M.Nahruddin  Roshid,S.E,M.Tr(Han)
RTLH merupakan program Karya Bhakti Kodim 0314/Inhil bekerja sama dengan Baznas pelaksanaan bedah  rumah dikerjakan oleh Babinsa Koramil 12/Batang Tuaka bersama masyarakat setempat.

Dengan adanya kegiatan pembangunan RTLH, diharapkan dapat terus memupuk kemanunggalan TNI dalam membantu kesejahteraan masyarakat.

"Kami berharap kegiatan ini terus dapat di lakukan dalam rangka menunjang kesejahteraan masyarakat di Inhil, serta mempererat keberadaan TNI di hati masyarakat, TNI kuat bersama rakyat,"

Begitu juga Babainsa yang ada di wilayah binaan harus dapat mengatasi kesulitan Rakyat sekeling dan selalu ber koordinasi dengan Aparat desa sehingga segala permasalahan di desa dapat teratasi dan kesejahteraan masyarakat lebih baik ,ungkap Dandim 0314/Inhil Letkol Arh M Nahruddin Roshid.

Dalam kesempatan ini Ketua Baznas kab.Inhil H.M Yunus Hasbi S.ag.M.ag MH, mengucapkan syukur alhamdulillah pada hari ini melaksanakan semacam serah terima bedah rumah kerjasama kodim 0314/Inhil dengan Baznas hasilnya sangat bagus dan orang yang menerima ini sebatang kara
Rumah dulu kurang layak setelah di bedah rumah jadi layak huni.

"Sehingga dari sisi zakat kami menetapannya sebagai asnap lepel satu setelah melihat kondisi dilapangan kita tambah lagi prasana yang lain seperti tikar tempat solat peralatan dapur kamar mandi, air mandi juga penerangan PLN akan di upayakan sehingga ibu tingal di rumah nyaman," imbuhnya.

"Dan juga akan di berikan uang Pakir secara priodik untuk penerimaannya 3 Bulan sekali dengan tunai dengan adanya bantuan ini dapat menambah sedikit untuk kebutuhan sehari hari, dan kepada saudara saudara yang bekerja dan sudah memberikan Zakat kami ucapkan terima kasi hasil zakat pun bisa kami mamfaatkan sehingga kami bisa berbuat lebih banyak lagi," sambungnya. 

Sementara itu anak dari ibu Jasma hanya mengucapkan beribu trimakasih kepada Bapak Dandim dan babinsa serta Baznas begitu jiga aparat desa dan masyarakat yang membantu proses perehapan rumah orang tuanya.

"Saya mengucapkan ribuan terimakasih kepada pak Dandim, baznas dan babinsa,  hanya tuhan lah yang dapat membalas kebaikan bapak semuanya," ungkapnya Jamal.

Setelah melaksanakan sambutan dilaksanakan penyerahan kunci, pemberian santunan juga pemberian tali asih oleh Dandim 0314/Inhil dan poto bersama.

Acara penyerahan kunci  tersebut,  turut dihadiri Ketua Baznas kab.Inhil H.M Yunus Hasbi S.ag.M.ag MH,Wakil ketua Bidang Pendistribusian H.Subagio,Wakil ketua Bidang perencanaan Drs H.Idrus M.P.di, Pasi ter Lettu Inf R.Ginting, Kepala desa Tanjung Siantar bpk Syamsul Ana, Danramil 12/Btk diwakili Serda Sukiran dan Tokoh Masyarakat dan aparat Desa.


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar