Sudah Ada yang Reaktif, 90 Persen Masyarakat di Pulau Burung Gunakan Masker 


 


SIBERONE.COM - Tim Gugus Covid-19 Kecamatan Pulau Burung bagikan masker dan takjil kepada masyarakat yang beraktifitas di luar rumah. 

Ketua Tim Gugus Covid-19 Kecamatan Pulau Burung, M Yusup, S. Sos saat dikonfirmasi menyebutkan, mengingat Pulau Burung sudah ada kasus Reaktif yang terjadi untuk itu hari ini kembali membagikan masker buat masyarakat. 

"Hari ini ada pembagian takjil 150 cup dan 400 lembar masker yang diberikan langsung oleh ketua TP-PKK Kecamatan Pulau Burung. Mengingat Pulau Burung sudah ada kasus Reaktif yang terjadi, untuk itu hari ini kami berbuat kembali," katanya, Rabu (6/5/2020).

Kegiatan yang dimulai dari pukul 15.00 sampai dengan 17.00 WIB ini berbarengan juga dengan organisasi Keluarga Bubuhan Banjar (KBB) Pulau Burung yang sama membagikan masker kepada masyarakat. 

Tim Gugus Kecamatan Pulau Burung fokus di lokasi kuala SP3 Jalan kembali, sementara Keluarga Bubuhan Banjar (KBB) berlokasi di Pasar Parit 1 Pulau Burung. 

"Lokasi pembagian khusus Tim Gugus di Kuala SP3 Jalan kembali dan secara terpisah Keluarga Bubuhan Banjar (KBB) melakukan pembagian masker berlokasi di Pasar Parit 1 Pulau Burung," jelasnya. 

Ketua Tim Gugus yang juga Camat Pulau Burung ini menilai, jika dilihat tingkat kepatuhan masyarakat terhadap penggunaan masker   hampir 90% sudah menggunakan setiap mereka beraktivitas di luar rumah, dan 10% masih belum melaksanakan dengan alasan lupa atau ketinggalan di rumah.

Untuk itu pihaknya langsung membagikan kepada mereka yang tidak menggunakan agar dalam berkatifitas bisa terhindar dari wabah Covid-19. "Alhamdulillah sasaran kita yang tidak menggunakan masker yang kita bantu. Dan kegiatan ini salah satu cara untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kecamatan Pulau Burung berlokasi," imbuhnya. 


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar