Bertemu Kepala ULP PLN Tembilahan, Kades Teluk Dalam Sampaikan Cita-cita Listrik 24 Jam 

Kepala PLN ULP Tembilahan, Jaswir dan Kepala Desa Teluk Dalam, Muhammad Irham foto bersama (Sumber foto: siberone/Habibie).

 

 

 

SIBERONE.COM - Masih dalam suasana hari raya Idul Fitri 2022 Kepala Desa Teluk Dalam, Muhammad Irham, SE jalin silaturahmi dengan Kepala ULP PLN Tembilahan, Jaswir.

 

Silaturahmi ini juga sekaligus mendiskusikan tentang penerangan di wilayah desa Teluk Dalam, kecamatan Kuindra, kabupaten Indragiri Hilir yang sudah lama menantikan aliran listrik memadai sama halnya di desa-desa lain.

 

Menurut Muhammad Irham, desa Teluk Dalam tidak begitu jauh dari ibu kota Kabupaten Indragiri Hilir, sehingga terbayang di benaknya tentang cita-cita listrik 24 seperti yang ada di kota Tembilahan.

 

Kata Irham, segala upaya akan dilakukan demi terwujudnya cita-cita tersebut kendati warganya yang sudah sering berdiskusi mengenai wacana ini dan mendukung sepenuhnya langkah dari Kepala Desa yang baru dilantik tersebut.

 

"Kita sudah diskusi dengan warga di lingkup desa dan juga membahas di kecamatan, Alhamdulillah semua memiliki satu angan yakni listrik 24 jam, nah hari ini kita coba sampaikan ke Pak kepala PLN Tembilahan, semoga ada solusinya," ucap Muhammad Irham, Selasa (10/5/2022).

 

Menurut Irham, wacana pembangunan jaringan listrik untuk di desa Teluk Dalam sudah lama digaungkan, namun hari ini ia kembali ingin memastikan progres dalam wacana tersebut sehingga ada langkah yang bisa ambil demi kelancaran teknis dan kondisi di lapangan.

 

"Kalau kita lihat di lapangan perencanaan sebelumnya sudah ada tapi sekarang terhenti, maka dari itu selaku orang yang diberikan amanah dari masyarakat tentu kita sampaikan amanah itu sembari mempelajari kendala lain kemudian bisa juga memberikan bantuan terkait apa yang bisa kami bantu," ujarnya.

 

Sementara itu Kepala ULP PLN Tembilahan, Jaswir menjelaskan untuk wilayah kecamatan Kuindra sudah menjadi prioritas pekerjaan PLN Tembilahan, dalam waktu dekat akan ada penambahan mesin yang akan dialihkan dari kecamatan Mandah.

 

Selain itu, wacana kabel di bawah tanah juga sedang digodok izinnya oleh pihaknya, namun karena dalam waktu dekat sedang fokus pada pekerjaan di pelangiran tepatnya di Teluk Lanjut maka dari itu untuk tahap sementara difokuskan dulu ke penambahan mesin.

 

"Dalam waktu dekat kita akan mengalihkan mesin dari kecamatan Mandah ke Kuindra terlebih dahulu dalam mengatasi maksimal listrik 14 jam. Untuk wacana 24 jam kita mencoba meminta izin untuk penyebrangan kabel di sungai melalui bawah tanah, sembari menunggu itu, kita upayakan dulu yang ada yakni mesin ditambah agar makin maksimal," jelasnya.

 

Ia juga mengucapkan terimakasih kepada Kepala Desa Teluk Dalam yang sudah berkunjung ke Tembilahan dalam rangka silahturahmi dan memberikan masukan terkait dengan situasi penerangan listrik di tempatnya.

 

"Kita ucapkan terima kasih buat pak Kades yang sudah ke Tembilahan bersilaturahmi dan sambil berdiskusi tentang listrik. Semoga wacana pembangunan jaringan listrik di Teluk Dalam lancar selalu," imbuhnya.


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar