Canda Tawa Insan Pers dan 35 Jurnalis Kota Semarang Bagikan 300 Nasi Kotak 


 

SIBERONE.COM - Canda Tawa Insan Pers, Jaringan Jurnalis Independen dan Wartawan Peduli Sosial dari berbagai media online dan TV turun di jalan dalam rangka kegiatan jum'at berkah yang dilaksanakan di depan kantor pos Johar jalan Pemuda kota Semarang Jawa Tengah membagikan 300 Nasi kotak pada pukul 13.00 wib (11/2/2022). 

 

Aziz sebagai penasehat Canda Tawa Insan Pers mengatakan kepada jurnalis media bahwa kegiatan tersebut rutin dilakukan setiap hari jum'at siang. 

 

"Kami jurnalis kota semarang turun dijalan untuk membagikan nasi kotak, semoga bermanfaat untuk masyarakat," pungkasnya.

 

Adi Stiawan SH sebagai ketua Jaringan Jurnalis Independen yang ditemui jurnalis media siberone.com mengatakan bahwa kegiatan kali ini gabungan jurnalis media kota semarang membagikan 300 nasi kotak kepada masyarakat yang membutuhkan seperti pedagang, tukang becak, supir ojek online dan supir angkot, tak berselang lama 300 nasi kotak sudah ludes tersalurkan kepada masyarakat dalam 1jam. 

 

"Kegiatan jumat berkah ini akan menjadi agenda rutin sebagai kegiatan jurnalis yang tergabung dalam perkumpulan Jaringan Jurnalis Independen(JJI), wartawan peduli sosial serta canda tawa insan pers," Jelas Adi. 

 

Semoga kegiatan ini bisa menjalin silaturahmi antar jurnalis di kota semarang dan sekitarnya agar jiwa sosial dan berbagi selalu ada dihati jurnalis awak media. 

(Agus romadhon)


[Ikuti Siberone.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar