Corn Dog dari Rhana Korean Street Food Tembilahan, Selezat Tayangan di Drakor

Senin, 21 November 2022

Varian Corn Dog Rhana Korean Street Food (sumber foto: Kilasriau.com)

 


SIBERONE.COM - Jajanan Korea Selatan selalu saja menggoda untuk dinikmati. Terutama bagi penggemar Drama Korea (Drakor), wajib untuk mencicipi berbagai jajanan khas Korea yang lezat.

Salah satu jajanan yang sering ditampilkan di drama Korea yaitu Corn dog. Kini untuk menikmati jenis jajanan ini tidak perlu lagi datang ke Korea. Sebab, Anda bisa menikmati jajanan Korea ini di seluruh daerah Indonesia.

Di Kota Tembilahan sendiri sudah ada yang menjual jajanan kekinian yang satu ini, di Rhana Korean Street Food yang terletak di Jalan M. Boya Tembilahan.

Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang berdiri sejak tahun 2019 ini buka setiap hari kecuali hari kamis. Buka mulai jam 19.30 hingga 23.00 wib.

Sunita, Owner dari Rhana Korean Street Food menyebut dalam 3 jam penjualan, ia bisa meraup omset sekitar Rp500.000 hingga Rp1.000.000,-.

Untuk menu Corn dog tersedia berbagai varian seperti Corn dog sosis kecil, sosis besar, mozarella biasa dan mozarella coklat.

Tak hanya corn dog saja disini juga terdapat menu lain seperti sotang,kentang goreng, sosis gurita, telur gulung, nugget dan masih banyak lagi. Favorit korean food disini adalah sotang dan corn dog mozarellanya nih.

"Sotang dan Corn dog juga termasuk jajanan kekinian yang bisa dinikmati anak-anak dan dewasa, selain itu juga masih banyak menu yang lain biar banyak pilihan sebagai daya tarik pembeli salah satunya jajanan jadul telur gulung," papar Sunita.

Untuk harga corn dog nya sendiri masih terbilang sangat murah, hanya mulai Rp3.000 hingga Rp10.000 saja sudah bisa menikmati Corn dog dengan rasa yang nikmat.